DAVINS.ID - Pusat terlengkap, berbagai kebutuhan interior dekorasi, belanja di davins aja ! Melihat 6 Ide Desain Ruang Kantor yang Kreatif

POPULER DI DAVINS.ID

3/recent/post-list

DAVINS ACCECORIES CERTAIN FACTORY

Translate

Melihat 6 Ide Desain Ruang Kantor yang Kreatif

 


Menerapkan ide kreatif pada desain ruang kantor adalah hal yang wajib dilakukan.

Jika suatu kantor memiliki keunikan dan kenyamanan, tentunya para pekerja di dalamnya bisa menjadi lebih produktif.

Hal tersebut tertuang juga dalam riset mengenai psikologi lingkungan dari Aalto University School of Business berjudul “How office design impacts the perceived productivity in creative offices in Finland.”

Dari penelitian itu diperoleh kesimpulan bahwa ada korelasi antara tata letak dan desain kantor dengan kepuasan dan produktivitas pekerja, terutama untuk pekerja muda.

Untuk Anda yang berencana menerapkan desain tata ruang kantor kreatif, berikut beberapa inspirasinya!

Desain Ruang Kantor Industrial dan Modern


Aspek industrial pada desain ruang kantor ini terlihat pada bagian temboknya yang menggunakan tampilan bata ekspos dan bingkai jendelanya yang berwarna gelap.

Sementara, aspek modern terlihat pada bagian lantai, karpet, sofa, dan langit-langitnya.

Desain industrial memiliki sejumlah keunggulan, misalnya mampu memberikan kenyamanan, kehangatan, keindahan tampilan apa adanya, dan sirkulasi udara yang lancar.

Kemudian, pada ruang kantor di atas, tersedia juga ruang bersama yang terdiri dari sofa, meja, dan kursi.

Ruang bersama itu dapat dimanfaatkan sebagai tempat untuk berdiskusi, membahas solusi untuk masalah dalam pekerjaan.

Desain Kantor dengan Banyak Unsur Kayu


enggunaan unsur kayu pada ruangan kantor bisa menambah nilai estetika.

Namun tentu saja, agar ruangan kantornya masih terkesan muda, kamu sebaiknya jangan memilih warna kayu cokelat terang.

Unsur kayu tersebut dapat diterapkan untuk kursi, meja, atau bagian lantainya.

Berkat penggunaan unsur kayu itu, ruangan kantornya bisa terkesan alami dan lebih sejuk, dan berpotensi membuat pikiran lebih segar.



Desain Ruang Kantor Minimalis Warna Grayscale


Grayscale adalah spektrum warna bernuansa abu, seperti hitam, putih, abu-abu tua, dan abu-abu gelap.

Warna ini memang identik dengan desain minimalis karena memberikan kesan simpel, bersih, rapi, sekaligus elegan.

Seperti pada gambar di atas, ruangan kantor pun cocok menerapkan desain minimalis dengan nuansa warna grayscale.

Biasanya, ruangan kantor yang pas menerapkan desain ini adalah perusahaan yang bergerak di bidang teknologi.

Desain Ruang Kantor Kecil


Kantor yang kecil pun masih bisa kok disulap menjadi ruangan yang terlihat kreatif alias tidak begitu-begitu saja.

Salah satu trik yang bisa Anda gunakan adalah dengan menerapkan beberapa aksen kayu dan penambahan dekorasi kecil seperti pot bunga.

Selain itu, Anda juga bisa menempatkan furnitur yang sifatnya multifungsi, seperti meja yang berfungsi sekaligus sebagai loker pribadi.

Desain Ruang Kantor 3×3 Bernuansa Modern


Desain ruang kantor 3×3 identik sebagai ruang kantor pribadi yang ditempatkan di rumah, apartemen, atau office pod.

Salah satu desain yang dapat diterapkan pada ruang kantor mungil adalah konsep modern.

Jika melihat pada gambar di atas, unsur modernnya dapat terlihat pada bagian meja, lemari, dan kursi yang digunakan.

Beberapa peralatan modern seperti laptop, monitor, dan keyboard pun jadi tampak serasi dengan desain ruangannya.



Desain Kantor Modern Kasual


Ruangan kantor tak melulu harus terkesan kaku.

Anda juga bisa mendesain ruang kantor yang sifatnya lebih kasual, seperti menempatkan banyak sofa, kursi santai, dan beberapa dekorasi modern.

Ruangannya pun bisa dibuat open plan alias terbuka, sehingga antara sesama pekerja bisa lebih mudah berkomunikasi seandainya ada permasalahan yang ingin dipecahkan bersama.

Desain kantor seperti pada gambar di atas cocok diterapkan untuk perusahaan yang bergerak pada bidang rekaman musik atau jasa desain interior.

Desain Ruang Kantor Milenial


Desain ruang kantor milenial dapat diterapkan pada perusahaan yang memang sebagian besar pekerjanya adalah generasi milenial dan gen-z.

Biasanya, generasi ini lebih nyaman bekerja di kantor yang terbuka, modern, memiliki budaya santai, dan terdapat fasilitas hiburan seperti konsol gim.

Jika ingin menerapkan desain kantor milenial, Anda bisa mengambil inspirasi dari gambar di atas.

Ruangan kantor tersebut dilengkapi dengan tempat duduk berbentuk bulat, bantal, dan mini bar.

Jadi, apabila pekerjanya bisa menempati kubikel, bisa pindah ke area lain yang lebih santai.



Memuat...